Definisi ilmukesehatan masyarakat (bahasa Inggris: public health) menurut profesor
Winslow dari Universitas Yale (Leavel and Clark, 1958) dari
adalah ilmu dan seni mencegah penyakit, memperpanjang hidup, meningkatkan
kesehatan fisik dan mental, dan efisiensi melalui usaha masyarakat yang
terorganisir untuk meningkatkan sanitasi lingkungan, kontrol infeksi di masyarakat, pendidikan
individu tentang kebersihan perorangan, pengorganisasian pelayanan medis dan
perawatan, untuk diagnosa dini, pencegahan penyakit dan
pengembangan aspek sosial, yang akan mendukung agar
setiap orang di masyarakat
mempunyai standar kehidupan yang kuat untuk menjaga kesehatannya.
Ikatan Dokter Amerika, AMA, (1948) mendefinisikan Kesehatan
Masyarakat adalah ilmu dan seni memelihara, melindungi dan meningkatkan
kesehatan masyarakat melalui usaha-usaha pengorganisasian masyarakat.
Ruang Lingkup Kesehatan Masyarakat
1. kepet 2. Biostatistik
3. Kesehatan Lingkungan
4. Pendidikan Kesehatan dan Perilaku
5. Administrasi Kesehatan Masyarakat
6. Gizi Masyarakat
7. Kesehatan dan Keselamatan Kerja
8. Kesehatan Reproduksi masyarakat
Upaya-upaya Kesehatan Masyarakat (Notoatmodjo,
2003)
Masalah Kesehatan Masyarakat
adalah multikausal, maka pemecahanya harus secara multidisiplin. Oleh karena
itu, kesehatan masyarakat sebagai seni atau prakteknya
mempunyaibentangan yang luas. Semua kegiatan baik langsung maupun tidak untuk
mencegah penyakit(preventif), al :
1.
meningkatkan kesehatan (promotif),
2.
terapi (terapi fisik, mental, dan
sosial)
3.
kuratif, maupun pemulihan
(rehabilitatif) kesehatan (fisik, mental, sosial) adalah upaya kesehatan masyarakat.
Secara garis besar, upaya-upaya yang dapat dikategorikan
sebagai seni atau penerapan ilmukesehatan masyarakat antara lain
sebagai berikut :
a.
Pemberantasan penyakit, baik menular maupun tidak menular.
b.
Perbaikan sanitasi lingkungan
c.
Perbaikan lingkungan pemukiman
d.
Pemberantasan Vektor
e.
Pendidikan (penyuluhan) kesehatan masyarakat
f.
Pelayanan Kesehatan Ibu dan Anak
g.
Pembinaan gizi masyarakath. Pengawasan Sanitasi
Tempat-Tempat Umumi. Pengawasan Obat dan Minumanj. Pembinaan Peran
Serta Masyarakat.
Sehat dan sakit
Beberapa pengertian
sehat diantaranya yaitu :
Ø Sehat adalah suatu keadaan yang sempurna baik fisik, mental dan
sosial tidak hanya bebas dari penyakit atau kelemahan.( WHO, 1947)
Ø Sehat / kesehatan adalah suatu keadaan sejahtera
dari badan (jasmani), jiwa (rohani) dan sosial yang memungkinkan setiap orang
hidup produktif secara sosial dan ekonomis.(UU N0. 23/1992 tentang
kesehatan)
Ø Sehat adalah perwujudan individu yang diperoleh melalui
kepuasan dalam berhubungan dengan orang lain (aktualisasi). Perilaku yang
sesuai dengan tujuan, perawatan diri yang kompeten sedangkan penyesuaian
diperlukan untuk mempertahankan stabilitas dan integritas struktural. (
Pender, 1982 )
Ø Sehat adalah fungsi efektif dari sumber-sumber perawatan
diri (self care Resouces) yang menjamin tindakan untuk perawatan diri ( self
care actions) secara adekuat. Self care Resouces : mencakup pengetahuan,
keterampilan dan sikap. Self care Actions merupakan perilaku yang sesuai dengan
tujuan diperlukan untuk memperoleh, mempertahankan dan meningkatkan fungsi
psikososial dan spiritual. (Paune, 1983)
Kesimpulan,
kesehatan terdiri dari 3 dari 3 dimensi yaitu fisik, psikis dan
social. Artinya secara lebih positif,
dengan kata lain bahwa seseorang diberi kesempatan untuk mengembangkan
seluas-luasnya kemampuan yang dibawanya sejak lahir untuk mendapatkan atau
mengartikan sehat.
Beberapa pengertian sakitdiantaranya
yaitu :
ü Sakit adalah sebagai suatu keadaan
yang tidak menyenangkan yang menimpa seseorang sehingga seseorang menimbulkan
gangguan aktivitas sehari-hari baik itu dalam aktivitas jasmani, rohani dan
sosial. (Perkins)
ü Sakit adalah gangguan dalam
fungsi normal individu sebagai totalitas termasuk keadaan organisme sebagai
sistem biologis dan penyesuaian sosialnya.(Pemons, 1972)
ü Sakit sebagai suatu keadaan dari
badan atau sebagian dari organ badan dimana fungsinya terganggu atau
menyimpang. (Oxford English Dictionary)
Pengertian penyakit dapat
diartikan sebagai suatu istilah dalam dunia medis yang digambarkan sebagai
adanya gangguan dalam fungsi tubuh yang menghasilkan berkurangnya kapasitas.
Nama :
Fauziyah
NIM : P2.06.31.2.12.012
NIM : P2.06.31.2.12.012
Tidak ada komentar:
Posting Komentar